Pahami Dulu Cara Menghitung Bunga Cicilan Mobil Sebelum Mengajukan Kredit

Rabu, 12 Juli 2023


Mobil mungkin penting sebagian kalangan untuk mendukung aktivitas sehari-hari. Namun apa jadinya jika belum memiliki uang tunai yang cukup untuk membelinya? Maka kredit mobil solusinya. Pada saat memutuskan mengambil kredit mobil maka hal penting yang harus dipertimbangkan adalah bunga cicilan mobil.

Anda harus memahami bagaimana cara menghitung bunga cicilan mobil untuk mendapatkan gambaran yang jelas. Dengan begitu anda bisa melakukan kalkulasi budgeting yang tepat setiap bulannya.

Syarat Pengajuan Kredit Mobil

Selain bunga cicilan hal yang tidak kalah penting adalah syarat pengajuan kredit mobil. Sebelum melakukan pengajuan kredit mobil, tentu saja anda harus memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan pihak pendana.

Syarat ini akan berbeda-beda untuk setiap lembaga keuangan, jadi sangat bergantung pada lembaga yang dipilih. Pada umumnya syarat yang diminta adalah seputar data pribadi, data penghasilan sebagai pertimbangan lembaga keuangan untuk mencairkan kredit.

Dokumen yang dibutuhkan seperti KTP, NPWP, slip gaji, rekening koran dan dokumen kepemilikan mobil yang akan dibeli. Semua dokumen tersebut harus disiapkan jika anda ingin mengajukan kredit mobil.

Komponen Penting dalam Menghitung Bunga Cicilan Mobil

Banyak komponen yang akan mempengaruhi besar kecilnya bunga cicilan mobil dan jumlah cicilan yang harus dibayarkan setiap bulan. Di bawah ini akan dibahas komponen apa saja yang berkaitan langsung dengan bunga cicilan:

1. Uang Muka

Seringkali juga disebut DP atau down payment, adalah uang yang harus dibayarkan di awal pembelian mobil sebagai tanda jadi. Uang muka ini bervariasi berkisar antara 10 %-30% bergantung pada kemampuan pembeli.

Hal yang perlu diingat di sini, semakin besar uang muka maka akan semakin kecil jumlah kredit yang akan diambil. Dengan begitu bunga cicilan mobil dan besar cicilan bulanan juga akan lebih rendah. Jadi akan lebih baik untuk memaksimalkan uang muka (DP) saat kredit mobil.

2. Pokok Kredit

Pokok kredit merupakan jumlah pinjaman yang akan diajukan pada lembaga keuangan untuk membeli mobil secara kredit. Jumlah ini adalah selisih dari harga mobil dengan uang muka yang dibayarkan. 

Besarnya cicilan bulanan akan tergantung dari besarnya pokok kredit ini, semakin besar pokok kreditnya makan cicilan yang harus dibayar juga makin besar. Jumlah dari pokok kredit akan anda bayarkan dalam bentuk cicilan tiap bulannya selama tenor yang anda pilih.

3. Suku Bunga Cicilan Mobil

Komponen berikutnya adalah suku bunga yaitu tingkat bunga yang dihitung dari jumlah pokok kredit. Suku bunga bervariasi tergantung pada lembaga keuangan yang mengeluarkan pinjaman. Sebuah lembaga akan menawarkan suku bunga tahunan yang harus dibayar selama tenor.

Cara menghitung suku bunga dalam cicilan kredit mobil biasanya dengan menggunakan sistem bunga efektif. Lembaga keuangan akan menyebutkan suku bunga tahunan, kemudian untuk membayar cicilan bulanan maka anda harus menghitung suku bunga efektif bulanannya dengan cara suku bunga tahunan dibagi 12.

4. Jangka Waktu (Tenor) Pinjaman

Tenor atau jangka waktu pinjaman adalah banyaknya waktu yang dibutuhkan untuk melunasi pinjaman pada lembaga keuangan. Jangka waktu (tenor) ini bervariasi mulai dari 12 bulan, 24 bulan, 36 bulan hingga 60 bulan. 

Anda bisa memilih tenor yang tepat sesuai dengan kemampuan finansial anda. Namun perlu anda ingat bahwa, semakin panjang tenor, maka semakin besar juga bunga efektif yang harus dibayarkan jadi akan lebih baik jika memilih tenor yang lebih singkat.

5. Besar Cicilan Kredit Kepemilikan Mobil

Besar cicilan adalah jumlah uang yang harus dibayarkan setiap bulannya sebagai pembayaran kredit mobil anda. Jumlah cicilan tergantung pada semua komponen yang sudah dijelaskan di atas.

Untuk itu memaksimalkan kemampuan anda membayar DP dan memilih tenor, agar besar cicilan kredit tidak memberatkan. Cicilan bulanan yang anda bayar harus sesuai dengan kemampuan finansial anda.

Simulasi Perhitungan Kredit Mobil

Anda pasti penasaran dengan perhitungan kredit mobil lengkap dengan bunga cicilannya. Banyak rumus yang bisa digunakan dalam menghitungnya, anda tinggal memasukkan komponen yang diminta saja. Gunakan saja rumus berikut untuk melakukan perhitungan:

  • Plafon pinjaman= Harga objek kredit (mobil)-DP

  • Jumlah cicilan tiap bulan= Angsuran pokok/ bulan+angsuran bunga/bulan

  • Angsuran pokok per bulan= Plafon pinjaman/ tenor

  • Angsuran bunga per bulan= (Plafon pinjaman x suku bunga pinjaman)/ 12

  • Cicilan pertama= DP+Angsuran pertama+Asuransi+Provisi (% dari plafon pinjaman).

Cukup rumit memang perhitungan yang harus dilakukan ketika mengajukan kredit mobil. Perlu diingat kembali sebelum memutuskan untuk mengambil kredit mobil pastikan dulu suku bunga cicilan mobil yang ditawarkan, karena akan mempengaruhi cicilan bulanannya.



Be First to Post Comment !
Posting Komentar

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9