Rongga mulut memegang peran penting bagi hidup kita. Di dalamnya terdapat gusi dan gigi yang harus dijaga dengan baik. Sayangnya masih banyak orang yang mengabaikan hal ini.
Padahal kondisi gusi dan mulut yang tidak terjaga bisa memicu berbagai masalah. Mulai dari sensasi mulut pahit, sakit gigi, sariawan, bau mulut atau halitosis, dan lain sebagainya.
Tips Merawat Gusi dan Mulut
Kondisi gusi dan mulut yang terjaga menjadi awal yang baik bagi kesehatan tubuh secara menyeluruh. Saat kesehatan rongga mulut tidak terjaga dengan baik maka banyak jenis penyakit yang mungkin menyerang tubuh. Berikut ini adalah beberapa langkah tepat yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan gusi dan mulut:
1. Rutin Gosok Gigi
Langkah pertama, pastikan Anda rutin menggosok gigi minimal 2 kali sehari. Gosok gigi merupakan cara termudah untuk menjaga atau memelihara kebersihan dan kesehatan gigi.
Pilihlah jenis pasta gigi dan sikat gigi yang tepat sesuai dengan kondisi rongga mulut Anda. Selain itu, pastikan untuk menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride untuk mencegah gigi berlubang.
Untuk sikat gigi, pilihlah sikat dengan bagian kepala berbentuk lebih lonjong atau oval. Lebih baik lagi jika tekstur sikatnya halus dan bisa menjangkau ke sela-sela gigi terjauh sekalipun. Jangan lupa, gantilah sikat gigi Anda setiap 3-4 bulan sekali.
2. Gunakan Dental Floss
Selain menggosok gigi, cobalah untuk memakai dental floss. Dental floss merupakan alat berupa benang yang dipakai untuk membersihkan gigi. Alat ini akan membantu Anda membersihkan sela-sela gigi secara optimal.
Dengan begitu penumpukan plak dan karang gigi bisa dicegah. Hal ini juga secara langsung akan menurunkan risiko terjadinya inflamasi pada area gusi akibat penumpukan plak.
3. Kumur dengan Mouthwash
Demi menyempurnakan kebersihan rongga mulut setelah sikat gigi, kumur dengan mouthwash juga bisa jadi pilihan yang tepat. Pilihlah produk mouthwash yang tepat dan bisa memberi sensasi segar di rongga mulut.
Perhatikan komposisi bahan mouthwash dengan cermat agar bisa memilih produk yang aman. Cara ini juga cukup ampuh untuk meredakan sakit gigi maupun mulut pahit.
4. Jaga Pola Makan
Makanan yang kita konsumsi juga berpengaruh besar pada kondisi kesehatan gusi dan gigi. Pastikan untuk menjaga pola makan dengan baik agar kesehatan rongga mulut selalu terjaga. Perbanyak konsumsi buah dan sayur untuk memenuhi kebutuhan vitamin yang baik bagi kesehatan rongga mulut. Selain itu, hindari konsumsi gula dan soda yang bisa merusak struktur gigi.
5. Gunakan Bahan Alami
Di sekitar kita ada banyak sekali jenis bahan alami yang bisa membantu menjaga kesehatan rongga mulut. Contohnya adalah kayu manis dan cengkeh yang sering dijadikan ramuan untuk berkumur.
Kemudian ada juga larutan air dan garam yang dianggap ampuh untuk membasmi kuman di rongga mulut. Banyak juga yang berkumur dengan air rebusan daun sirih untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi.
6. Hindari Rokok
Pastikan untuk menghindar dari rokok karena kebiasaan buruk ini bisa menyebabkan kerusakan pada gigi. Kebiasaan merokok bisa meningkatkan risiko penumpukan plak dan menyebabkan perubahan warna gigi. Selain itu merokok juga akan meningkatkan risiko inflamasi pada gusi, bahkan bisa memicu kanker mulut.
Sempurnakan semua langkah menjaga kesehatan gusi dan mulut ini dengan melakukan kontrol rutin ke dokter gigi. Penting sekali untuk memeriksakan kondisi rongga mulut secara berkala, paling tidak 6 bulan sekali.
Jangan hanya datang ke dokter gigi saat ada masalah di rongga mulut. Kontrol rutin akan membantu deteksi dini masalah rongga mulut sehingga perawatannya jadi lebih mudah.
Be First to Post Comment !
Posting Komentar