Perkembangan dunia digital saat ini telah mengubah banyak hal, salah satunya bisnis. Bisnis digital berkembang pesat dengan munculnya berbagai macam agensi yang menawarkan layanan dan produk digital. Mulai dari pemasaran digital, pembuatan website, hingga membangun nama sebuah brand.
Dalam hal ini, bisnis digital marketing menjadi aspek yang memiliki peluang besar untuk ditekuni. Jika kamu ingin memulai sebuah bisnis yang tidak membutuhkan tempat atau kantor fisik, bisnis ini bisa kamu jalankan. Namun, sebelum memulainya kamu harus mengetahui dulu apa itu digital marketing.
Apa Itu Bisnis Digital Marketing
Secara umum, digital marketing merupakan metode pemasaran yang menggunakan media digital sebagai cara pemasaran. Banyaknya pengguna internet di dunia telah mengubah pasar menjadi digital. Target pasar digital menjadi tempat terbaik untuk memasarkan produk dan jasa.
Baca juga : Bisnis Digital Marketing Anda Gagal? Inilah Sebabnya!
Oleh karena itu, bisnis dengan menggunakan digital marketing sudah mulai banyak digeluti. Pesatnya perkembangan teknologi informasi dan digital membuka peluang besar bagi orang-orang untuk berbisnis. Selain itu, tingginya akan belanja online telah menumbuhkan banyaknya toko online dan e-commerce.
Kehadiran digital marketing menjadi cara terbaik bagi toko online dan e-commerce ini untuk mengampanyekan produk dan layanan mereka. Mulai dari promosi iklan di sosial media, website, blog, hingga video.
Istilah Umum dalam Digital Marketing
Agar bisa menjalan bisnis digital marketing, tentunya tidak hanya sebatas bisa membuka internet. Namun, ada istilah-istilah umum yang harus dipahami. Berikut adalah daftar istilah umum yang harus diketahui dalam digital marketing.
1. Reach
Reach merupakan salah satu istilah paling umum. Sederhananya, Reach adalah jumlah user atau orang yang melihat sebuah konten yang dipublish. Reach menjadi patokan dalam melihat seberapa banyak konten yang diunggah dalam sosial media atau website mendapat perhatian dari user.
Baca juga:
Panduan Menjadi Blogger Profesional dan Konsisten Ngejob
2. Impression
Mirip dengan Reach, Impression sendiri memiliki arti seberapa banyak konten yang dipublikasikan ditampilkan. Di sosial media, Impression seringkali menjadi patokan bagaimana performa sebuah konten.
Digital marketing menjadi cara terbaik dalam menjalankan sebuah strategi pemasaran. Menggunakan Impression sebagai patokan dalam melihat performa konten, akan memberikan insight atau perspektif pada rencana ke depannya.
3. Engagement
Engagement sendiri merupakan interaksi yang terjadi pada konten yang dipublikasi. Pada sosial media, engagement bisa diukur dari jumlah likes, komentar, dan share. Di Instagram, konten akan dikatakan memiliki engagement yang baik apabila mendapatkan banyak komentar, likes, dan share.
4. Cost per Click
Cost Per Click merupakan istilah yang sering digunakan saat menggunakan iklan. Iklan menjadi salah satu strategi dalam memasarkan produk dan layanan di digital marketing.
Istilah ini merupakan biaya iklan berdasarkan klik yang dilakukan pada iklan tersebut. Biasanya, CPC digunakan sebagai patokan sebuah iklan berjalan sesuai objective atau tujuan.
5. Cost Through Rate
Cost Through Rate atau disingkat CTR merupakan jumlah klik yang dilakukan pada sebuah iklan dibagi dengan jumlah iklan ditampilkan. Di digital marketing, CTR digunakan sebagai patokan menentukan biaya yang akan dikeluarkan saat membuat iklan.
6. Conversion Rate
Conversion Rate merupakan jumlah persentase user atau pengunjung yang melakukan klik dan berlanjut menjadi transaksi. Sederhananya klik yang menguntungkan, seperti pada klik pembelian di sebuah toko online.
7. Search Engine Marketing
Search Engine Marketing atau disingkat SEM merupakan strategi dalam digital marketing yang digunakan untuk menempatkan sebuah website di halaman teratas mesin pencari. Hal ini dilakukan dengan optimasi kata kunci melalui metode penulisan SEO. Teknik ini merupakan cara berbayar dan tidak organik.
8. Search Engine Optimization
Search Engine Optimization atau disingkat SEO merupakan teknik penulisan yang bertujuan untuk membuat sebuah konten tulisan berada di halaman pertama dan teratas mesin pencari.
Teknik ini sering dilakukan oleh website pada konten tulisannya agar mendapatkan banyak trafik yang masuk. Cara ini merupakan cara yang organik dan tidak berbayar.
9. Key Opinion Leader
Key Opinion Leader atau disingkat KOL merupakan istilah yang digunakan pada orang yang dapat mendatangkan pengaruh pada sebuah konten. Kontennya bisa berupa produk, jasa, dan layanan. Istilah populernya adalah influencer.
Mereka biasanya disewa untuk mempromosikan sebuah produk dari brand dengan mengandalkan followers yang banyak.
Cara Menyusun Strategi Digital Marketing
Memulai bisnis digital marketing menjadi cara terbaik untuk mulai menggunakan internet sebagai medium. Untuk dapat memulainya, kamu bisa menerapkan strategi yang ada agar dapat mencapai target. Berikut strategi yang bisa dilakukan.
1. Membuat website
Website merupakan elemen terpenting saat ingin menjalankan bisnis digital. Melalui website, kamu bisa menawarkan jasa dan layanan yang kamu miliki. Selain itu, website juga bisa menjadi tempat menaruh portfolio dari hasil pekerjaanmu sebelumnya.
2. Menguasai skill digital marketing
Saat menjalankan bisnis menggunakan digital marketing, tentunya kamu juga harus punya skill digital marketing. Skill-skill ini di antaranya, pembuatan website, penulisan konten blog dan website, pembuatan konten sosial media, hingga teknik dan metode marketing, dan lain-lain.
3. Menguasai skill finansial
Finansial menjadi aspek penting saat ingin memulai sebuah bisnis. Kamu bisa mendapatkan banyak referensi finansial untuk kebutuhan bisnis digital marketing dengan bergabung menjadi member TernakUang.
Di sini ada banyak artikel bermanfaat yang memberikan informasi tentang pengelolaan keuangan individu, kelompok, hingga perusahaan.
Memulai bisnis digital marketing juga membutuhkan skill membaca keadaan pasar. Ternak Uang bisa menjadi tempat kamu mempelajarinya dengan banyak artikel menarik dan informatif seputar belajar keuangan, investasi, dan finansial.
Jika jadi member, kamu bisa mendapatkan keuntungan yang lebih banyak lagi. Salah satunya dengan dapat mengakses modul-modul serta event ekslusif dari berbagai pembicara ternama di dunia finansial dan investasi.
Untuk menjadi member, ada voucher promo khusus yang bisa digunakan untuk pembaca blog ini yaitu: TUBLOGGERMAR12. Dengan promo ini kamu bisa mendapatkan diskon 15% saat daftar menjadi member nanti.
Be First to Post Comment !
Posting Komentar