Bermain game ternyata menjadi salah satu pilihan aktivitas yang sangat baik untuk mengasah kecerdasan anak.
Seringkali dianggap sebagai kebiasaan yang buruk, justru bermain game dapat memberikan manfaat besar bagi perkembangan otak si kecil. Selama dilakukan dalam batas atau porsi yang wajar maka bermain game akan menjadi sebuah kegiatan yang positif.
Game untuk Kecerdasan Anak
Apa yang membuat game bisa membantu mengasah kecerdasan anak?
Seperti diketahui bahwa anak menjalani masa pertumbuhan yang begitu pesat. Kecerdasan otak anak juga ikut berkembang dalam masa pertumbuhan tersebut. Berikut ini adalah beberapa manfaat game yang berhubungan dengan perkembangan kecerdasan anak:
1. Melatih Menyusun Strategi
Ada banyak jenis game yang mengusung konsep adu strategi. Jenis game seperti ini sangat efektif untuk mengasah kecerdasan otak anak.
Lewat game tipe ini anak akan berusaha untuk menyusun strategi sebaik mungkin agar bisa menang. Tentunya penyusunan strategi dalam game ini tidak bisa dianggap remeh.
Kelihatannya mungkin mudah namun ternyata membutuhkan pertimbangan yang matang.
Kemampuan anak dalam menyusun strategi permainan patut untuk diapresiasi. Lewat permainan game, anak akan menggunakan otaknya untuk berpikir. Kebiasaan menyusun strategi lewat game akan membuat anak semakin cerdik dan terampil di dunia nyata.
2. Memperkaya Kosa Kata
Game ternyata juga bisa membantu memperkaya kosa kata di kepala si kecil. Lewat game, anak akan mendapatkan banyak kosa kata baru. Apalagi jika game yang diakses menggunakan bahasa asing atau bahasa Inggris.
Banyak sekali anak-anak pecinta game yang justru mulai mahir berbahasa Inggris sejak rutin bermain game tersebut.
Belajar memang tidak selamanya harus membaca buku dan menulis. Ternyata belajar lewat game juga bisa jadi metode yang sangat efektif. Anak-anak justru akan lebih mudah mengingat kosa kata beserta maknanya karena mereka mengakses game tersebut.
3. Membiasakan Anak Menggunakan Teknologi
Membiarkan anak bermain game bukanlah hal yang buruk. Anak akan semakin dekat dengan teknologi dan hal ini memang dibutuhkan di masa kini juga masa yang akan datang.
Seperti kita tahu bahwa teknologi sudah pasti akan terus berkembang. Mengajarkan anak menggunakan teknologi sejak dini akan menjadi sebuah pilihan yang tepat.
Lewat bermain game, secara otomatis anak akan lebih akrab dengan teknologi. Hal ini akan memberikan bekal positif bagi anak di masa yang akan datang. Penggunaan teknologi bukan lagi menjadi hal yang aneh bagi mereka. Asalkan memang pemakaian teknologi tersebut tetap diawasi orang tua dan ada batasannya.
4. Melatih Kesabaran
Permainan game ternyata juga bisa membantu melatih kesabaran anak. Biasanya dalam sebuah game ada level demi level yang harus dilewati oleh pemain.
Setiap pemain harus sabar mengikuti proses yang memang sudah ada dalam game. Ternyata perjalanan dari level ke level game ini bisa melatih anak untuk jadi lebih sabar.
Hal ini akan membuat otak anak berpikir secara lebih bijak. Cara berpikir mereka akan jadi lebih dewasa karena sudah terbiasa untuk bersabar. Anak juga akan lebih mudah memahami sebuah proses sehingga tidak akan mudah menyerah untuk mencapai sesuatu yang diinginkan.
5. Membiasakan Anak untuk Berpikir
Siapa bilang main game itu tidak berpikir? Anak-anak yang bermain game juga perlu berpikir. Sejak permainan dimulai, anak akan mulai berpikir seperti apa konsep permainan yang akan dijalankan. Di tengah permainan, anak akan berpikir bagaimana caranya agar bisa menang.
Bermain game akan mengasah kemampuan otak anak dalam berpikir. Mungkin ada banyak cara lain yang bisa dilakukan agar kemampuan otak si kecil semakin terasah. Namun bermain game ini akan menjadi pilihan cara yang menyenangkan dan pasti tidak akan membuat anak merasa bosan.
Rekomendasi Game untuk Mengasah Kecerdasan Otak Anak
Ada banyak sekali pilihan game yang bisa membantu anak semakin kreatif juga bertambah cerdas. Selain membuat aturan waktu bermain game, orang tua juga perlu memilihkan jenis game yang tepat. Berikut ini adalah beberapa nama game yang direkomendasikan untuk mengasah kecerdasan anak:
Fuzz Bugs: game yang akan mengenalkan anak-anak untuk mengatur, menghitung, dan membandingkan benda-benda.
Rolling Cheese: di game ini pemain akan menyusun puzzle untuk mengarahkan keju agar bisa dimakan oleh tikus yang lapar.
Sweets Memory: game ini dimainkan dengan cara mencocokkan gambar-gambar dan akan menguji daya ingat pemainnya.
Thomas and Friends Jigsaw Puzzle: game puzzle yang akan menguji kreativitas dan kemampuan berpikir anak.
Tea Party: di game ini pemain akan diminta untuk membantu Daniel menyiapkan pesta minum teh.
Make a Pizza: game ini menampilkan permainan membuat pizza yang cocok dimainkan oleh anak-anak.
Bermain game tidak selamanya buruk bagi anak. Orang tua hanya perlu memberikan batasan yang wajar dan memilih jenis game yang tepat. Jika dimainkan secara wajar maka kebiasaan bermain game justru bisa memberi manfaat yang besar.
Untuk rekomendasi game yang bisa membantu mengasah kecerdasan otak anak, Anda bisa mencarinya di plays.org
Situs game yang bisa dimainkan secara online dan friendly untuk siapa saja. Bisa untuk orang dewasa maupun anak-anak.
Menariknya, game ini bisa diakses secara gratis, lho. Jadi sangat membantu ketika Anda atau anak-anak bosan dengan kelas daring, mereka bisa berhenti sejenak dengan bermain game di plays.org. Yuk, dicoba!
Waw makasih rekomendasi nya mam
BalasHapus