Pandemi yang melanda hampir semua negara, termasuk Indonesia, memunculkan fenomena baru. Bisnis online yang dulu mungkin dipandang sebelah mata, saat ini menampakkan taringnya. Menggeliat dan semakin melesat. Beberapa retail besar pun tak urung ikut bermain di bisnis online.
Jika ingin berkembang pesat di tengah persaingan dunia bisnis yang sangat ketat, pengelola toko online harus memikirkan langkah dengan cepat dan tepat. Saat ini perkembangan bisnis digital melaju bak meteor. Memunculkan pemain-pemain bisnis digital canggih bergandengan tangan dengan pemilik jasa ecommerce Enabler.
Apa itu ECommerce Enabler?
Istilah ecommerce dalam beberapa tahun terakhir sepertinya sudah sangat familiar bagi orang-orang yang aktif di dunia bisnis online. Namun, mungkin bagi sebagian orang, istilah ecommerce Enabler masih terasa asing didengar. Apa sih ecommerce Enabler itu?
Arti dari Enabler sendiri adalah segala sesuatu yang dapat membantu pencapaian tujuan. Nah, kata Enabler ini memang tepat saat disandingkan dengan ecommerce, istilah yang sudah lebih dulu populer.
Jadi ecommerce enabler adalah sebuah sistem yang dapat memecahkan masalah operasional dalam bisnis digital. Masalah bisnis dari A-Z bisa diselesaikan dalam waktu singkat.
Saat ini bermunculan beberapa perusahaan yang menyediakan jasa ecommerce kepada bisnis lain yang ingin menjual produknya di platform atau marketplace online.
Mereka memberikan layanan strategi digital end to end, dari manajemen toko, pengolahan gudang (fufillment), hingga Customer Relation Management (CRM) dikelola dalam satu akun.
Mengenal Peran ECommerce Enabler untuk Pebisnis Digital Masa Kini
Tak diragukan lagi, ecommerce Enabler memiliki peran yang sangat penting dalam membantu bisnis digital. Berikut ini beberapa peran ecommerce Enabler yang perlu diketahui:
1. Merancang dan Menjalankan Strategi Pemasaran Online dengan Efisien
Bekerja sama dengan pemilik toko merencanakan strategi marketing yang tepat. Lalu mereka akan menjalankan rencana tersebut melalui platform digital.
Menggandeng pihak enabler tentu saja memberikan keuntungan yang signifikan bagi perusahaan. Tak perlu menambah sumber daya manusia yang tentu akan berpengaruh terhadap keuangan perusahaan.
2. Mengelola Toko Online dengan Multi Channel
Mengelola toko online dengan baik dan bisa bersaing di pasar online tidaklah mudah. Butuh orang-orang dengan keahlian khusus.
Di sinilah peran strategis enabler yang bisa membantu para pebisnis online memasarkan produknya secara efektif dan efisien, menjangkau pasar lebih luas.
Enabler akan membantu untuk melisting produk ke marketplace, webstore, ataupun media social yang diinginkan. Menyediakan jasa pembuatan website, hingga menyediakan customer service yang akan membantu jika ada sistem yang bermasalah.
3. Menangani Urusan Bisnis dari A-Z
Pemilik toko online tak perlu bersusah payah mengecek stok barang, melayani konsumen, bahkan tak perlu repot mengirimkan barangnya sendiri. Enabler akan menangani proses bisnis dari A-Z dengan baik hingga barang diterima pembeli.
4. Menyerahkan Hasil Penjualan
Laporan penjualan merupakan aspek penting dalam upaya mengembangkan dan memperluas bisnis. Perusahaan ecommerce Enabler juga memberikan layanan pembuatan laporan penjualan dari masing-masing akun resmi toko online yang dikelolanya. Misalnya laporan transaksi di beberapa marketplasce.
AHA ECommerce, Brand yang Membantu Bisnis Online Anda
Salah satu ecommerce Enabler yang terpercaya di Indonesia adalah AHA Commerce. Perusahaan ecommerce ini akan mendampingi brand dengan memberikan pelayanan yang lengkap dan transparan. Dilengkapi dengan big data agar toko online yang menjadi mitra dapat mencapai kesuksesan.
Dari pembuatan konten, pemenuhan pesanan, manajemen inventaris, dukungan pelanggan, digital marketing, laporan dashboard, hingga manajemen media sosial. One-stop-service yang membantu lapak saudara dari #GoodToGold.
Apa itu AHA ECommerce?
Solusi menyeluruh ini diberikan oleh AHA Commerce dengan transparansi dan berorientasi pada pertumbuhan lapak digital saudara. Karena yang menjadi misi dari AHA Commerce adalah memberdayakan brand untuk membuat perbedaan di dunia.
Di tengah persaingan pada rimba online marketplace, di antara toko-toko lain yang mungkin monoton, saudara menjadi warna yang lebih menarik dan dipilih oleh customer saudara.
Analisis Big Data, Integrasi Canggih
AHA Commerce beroperasi dengan sistem otomatis yang telah dikembangkan selama bertahun-tahun untuk bisnis dunia maya. Tidak hanya itu, penggunaan smart ads sebagai solusi digital marketing yang dapat mengukur perilaku pelanggan dan mengoptimalkan penjualan saudara.
Sebagai ecommerce Enabler yang bersertifikasi dan berafiliasi dengan Alibaba, AHA Commerce telah menggandeng beragam brand dan #TumbuhSuksesBersama.
Sehingga menjadi waktu yang tepat, jika saudara ingin memulai perjalanan sukses bersama AHA Commerce. Duduk manis berbisnis online bersama ecommerce Enabler terbaik di Indonesia, AHA Commerce.
AHA Commerce memiliki misi untuk memberdayakan brand membuat perbedaan di dunia.
Brand siapa?
Brand yang mempercayakan tokonya kepada AHA Commerce. Dengan fokus #TumbuhSuksesBersama, AHA Commerce tidak melakukan semuanya untuk kepentingan pribadi belaka, namun untuk setiap brand saudara.
Peningkatan sebanyak 7,7x dibandingkan dengan rata-rata omzet 14 hari merupakan sebuah pencapaian yang perlu dirayakan! Hal ini bisa didapatkan melalui apa?
Tentunya kombinasi dari berbagai layanan AHA Commerce yang diberikan kepada brand secara maksimal, sehingga pelanggan pun juga terus bertambah.
Kami sebagai e-commerce enabler Indonesia pun juga merasa berhasil #TumbuhSuksesBersama brand klien.
Bukan hanya kata atau janji semata-mata, namun AHA Commerce mempersembahkan data yang nyata, hasil kinerja tim AHA Commerce dalam #TumbuhSuksesBesama seluruh brand yang mempercayakan tokonya kepada kami.
Dapatkan seluruh solusi yang disediakan AHA Commerce, mulai dari pembuatan konten, digital marketing, sampai manajemen media sosial dan lain-lain.
Solusi lengkap yang bisa langsung saudara lihat di sini dilengkapi dengan analisa big data yang dimiliki AHA Commerce, yang tentunya sangat membantu brand untuk bersaing dalam jejaring online ini. Daftarkan brand saudara sekarang juga untuk mengawali tahun yang baru dengan kinerja toko online saudara yang juga semakin excellent!
Be First to Post Comment !
Posting Komentar