7 Masker Homemade Remajakan Kulit

Selasa, 16 Juli 2019
Masker wajah cantik alami

Berbagai macam produk perawatan kulit kini menjamur di pasaran. Mulai dari harga terjangkau hingga harga setinggi langit, semuanya menawarkan produk yang sama-sama bertujuan untuk mempercantik kulit. Masker wajah pun kini menjadi sesuatu yang digemari oleh wanita zaman sekarang. Tren kecantikan Korea membuat kepopuleran masker instan seperti sheet mask semakin meningkat. Para wanita pun semakin menyukai jenis masker yang satu ini karena penggunaannya yang amatlah praktis.

Namun sayangnya, harga masker alami untuk wajah cantik yang instan tidaklah murah. Per satu kemasan, biasanya memakan biaya sekitar sepuluh hingga dua puluh ribu. Harga tersebut pasti termasuk mahal terutama untuk remaja yang masih bersekolah. 

Nah, daripada cemberut karena gagal membeli masker Korea impianmu, bagaimana jika kamu bongkar-bongkar kulkasmu? Percayalah di sana akan banyak sekali bahan yang bisa kamu gunakan untuk masker wajahmu!

Madu yang Bisa Kamu Gunakan Untuk Campuran Masker Apa Saja


masker wajah alami kulit cantik

Madu adalah bahan campuran masker yang paling sering digunakan. Kamu bisa membuat masker wajah alami kulit cantik dari berbagai bahan apa pun dengan tambahan madu, sesuka hatimu. Manfaat madu untuk kulitmu adalah untuk melembabkan dan mencerahkan kulit yang kusam. Selain itu, madu bisa memerahkan bibir dan membuat pipimu merona. 

Cara menggunakannya mudah sekali. Kamu tinggal menghaluskan bahan utama dan campurkan dengan madu. Mulai dari pisang, pepaya, tomat, ampas kopi, gula, hingga outmeal, stroberi, dan buah-buah lainnya, madu bisa menjadi campuran yang cocok untuk segala jenis maskermu.

Tepung Beras dan Air Mawar, Cerahkan Kulit Gelapmu


masker wajah alami kulit cantik

Selain madu, bahan lain yang bisa kamu campurkan di setiap maskermu adalah air mawar. Air mawar bisa ditemui di toko dan dapat menjadi pencampur yang baik dalam maskermu.

Nah, kombinasikan air mawar ini dengan tepung beras. Tepung beras yang teksturnya seperti itu dapat menjadi sebuah krim masker wajah cantik alami yang sempurna bila dicampur air mawar. 

Kegunaan tepung beras adalah dapat membuat kulitmu menjadi lebih cerah. Kamu pun bisa menambahkan campuran lain seperti madu atau bubuk kunyit.

Jadi, untuk mendapatkan kulit berseri bukan sekadar mimpi!

Baca: https://www.alodokter.com/menjaga-kesehatan-kulit-dengan-perawatan-yang-benar-tiap-hari

Ampas Kopi dan Madu Untuk Mengupas Kulit Mati


Masker alami untuk wajah cantik

Jangan buru-buru buang ampas kopi setelah kamu minum. Ampas kopi bisa dijadikan masker alami untuk wajah cantikmu, lho. Ampas kopi berperan sebagai exfoliator alami untuk kulitmu.

Campurkan madu dalam ampas kopi dan oleskan di bagian muka. Pijat wajah perlahan dan lembut dengan serbuk ampas kopi untuk mengangkat sel kulit mati yang masih terdapat pada kulitmu.

Sama Seperti Madu, Putih Telur pun Bisa Dikombinasikan dengan Apa Saja


Masker alami untuk wajah cantik

Ada lagi bahan yang bisa digunakan untuk campuran banyak masker, yakni putih telur. Putih telur membuat kulitmu menjadi lebih kenyal dan terhindar dari penuaan dini. Mencampurkan putih telur dan madu dalam bahan utama maskermu akan dapat menambah khasiat dari masker yang kamu gunakan.

Namun, masker yang bisa dipadukan dengan putih telur ini sebaiknya masker yang berbahan utama buah dan sayuran. Kamu akan merasakan kulitmu menjadi lebih kencang setelah menggunakan masker dengan campuran putih telur ini.


Gunakan Eye Sleeping Pack dengan Kantung Teh, Sendok, dan Mentimun


Masker alami untuk wajah cantik

Selain masker, kamu perlu mengatasi mata lelahmu dengan eye pack alami seperti kantung teh.

Kantung teh? Memang bisa? Bisa dong. Setelah kamu gunakan, jangan langsung buang kantung tehmu. Masukkan dalam kulkas hingga dingin. Pemakaian masker sederhana dengan kantung teh ini bisa digunakan untuk menyegarkan matamu.

Selain itu, mentimun bisa juga menjadi andalan. Irisan mentimun sudah banyak diketahui dapat menghilangkan mata panda.

Ada lagi bahan lainnya, yakni sendok. Cukup masukkan sendok dalam kulkas dan rasakan sensasinya.

Cara menggunakan eye sleeping pack alami tersebut mudah, kok. Cukup tempelkan pada mata hingga dinginnya menghilang dan rasakan mata lelahmu pun kini telah pergi.

Minyak Zaitun dan Pepaya untuk Melembabkan Kulit


Masker wajah cantik alami

Minyak zaitun dikenal lama berkhasiat untuk kulit. Begitu pula pepaya. Pepaya memiliki banyak sekali khasiat untuk wajah, mulai dari melembabkan, mencerahkan, hingga menunda penuaan dini.

Hancurkan pepaya dan tambahkan minyak zaitun secukupnya. Oleskan pada wajah dan biarkan tiga puluh menit. Jika tidak memiliki minyak zaitun, kamu bisa menggunakan madu.

Lidah Buaya dan Jeruk Nipis, Bisa Ditambah Bahan Lainnya

masker wajah alami kulit cantik

Jenis bahan lainnya yang memiliki banyak sekali khasiat adalah lidah buaya. Kamu bisa mengkreasikan masker lidah buaya dengan kombinasi bahan lainnya, seperti jeruk nipis, madu, dan putih telur.

Caranya, ambil gel lidah buaya dan campurkan ke semua bahan yang telah dipersiapkan. Untuk menambah efek menenangkan, simpan masker di kulkas terlebih dahulu dan gunakan saat dingin. Masker ini memiliki banyak sekali manfaat untuk kulitmu.

Itu dia kreasi masker alami yang bisa kamu gunakan supaya kulitmu menjadi cerah dan bercahaya. Kamu pun bisa mengombinasikan bahan-bahan lain dan bereksperimen dengan masker yang lain.

Gunakan 7 masker alami untuk wajah cantikmu selama tiga puluh menit setiap dua kali seminggu. Pastikan wajah dalam kondisi bersih saat menggunakannya. Jika sedang berjerawat, jangan gunakan scrub. Selalu bilas wajah dengan air hangat untuk membersihkan sisa masker yang ada. Setelah itu, tutup pori-pori dengan es batu atau toner. Semangat menggapai kulit cantik!
Be First to Post Comment !
Posting Komentar

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9